Libur Waspada Virus Corona Covid19
at
Selasa, Maret 17, 2020
2020-03-31T15:16:55Z
Pengumuman terkait kewaspadaan terhadap penyebaran virus corona covid19
Menindaklanjuti pengumuman dari Kepala Seksi Pendidikan Madrasah, Kantor Wilayah Kementerian Agama RI Provinsi Riau berdasarkan hasil rapat antara Gubernur Riau, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau dan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama RI Provinsi Riau tentang Kewaspadaan dan Pencegahan Penularan Corona Virus Disease (Covid-19), maka dengan ini kami menyampaikan beberapa hal berikut:
1. Kegiatan Belajar Mengajar di Madrasah diliburkan sejak tanggal 16 s.d 30 Maret 2020;
2. Kegiatan Evaluasi atau Ujian Kelas Akhir ditunda hinggal tanggal 30 Maret 2020; dan
3. Menghimbau kepada seluruh siswa dan bapak/ibu wali murid untuk:
- Tetap menjaga waktu belajar di rumah selama masa libur;
- Menunda dan membatasi kegiatan yang sifatnya berkumpul dengan orang banyak;
- Mengurangi aktifitas di tempat umum dan keramaian serta di luar rumah;
d. Membiasakan pola hidup bersih dan sehat, rajin mencuci tangan, makan makanan yang bergizi dan rutin berolahraga untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
4.Informasi selanjutnya akan disampaikan melalui dewan guru dan sosial media madrasah kami.
Demikian pengumuman ini kami sampaikan untuk dapat diketahui dan dimaklumi. Terima kasih.